Dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-75 Tahun 2020, SD Negeri 1 Wonogiri menyelenggarakan Upacara Bendera (Senin, 17 Agustus 2020). Pelaksanaan Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI tahun ini berbeda dengan biasanya. Upacara di masa pandemi COVID-19 ini dilaksanakan dengan ketentuan khusus, yakni adanya protokol kesehatan yang harus dipatuhi oleh semua peserta dan petugas upacara.
Adapun ketentuan khusus tersebut diantaranya adalah dilakukan pemeriksaan suhu tubuh dengan thermo gun, wajib memakai masker, dan menjaga jarak antar peserta upacara. Selain itu, untuk mencegah kemungkinan terjadinya kerumunan, maka jumlah peserta dibatasi. Upacara kali ini tidak melibatkan peserta didik. Semua petugas upacara dari unsur pendidik di SD Negeri 1 Wonogiri. Kepala SD Negeri 1 Wonogiri, Mahmud Yunus, S.Pd, bertindak sebagai Inspektur Upacara.
Upacara diikuti oleh semua guru, tenaga kependidikan SD Negeri 1 Wonogiri serta undangan yang terdiri dari tokoh masyarakat, pengelola kantin sekolah, dan warga masyarakat di sekitar lingkungan sekolah. Pelibatan para pendidik, tenaga kependidikan, tokoh masyarakat serta anggota masyarakat tersebut sebagai upaya untuk membangun kebersamaan dan spirit untuk bangkit, meningkatkan semangat juang, semangat kebangsaan, dan rasa Cinta Indonesia semua komponen pendidikan dengan tetap mematuhi Protokol Kesehatan, Semangat Gotong Royong, Kebersamaan demi Bangkit Untuk Indonesia Maju.